Mengenal Fitur Hill Start Assist yang Mencegah Mobil Merosot di Tanjakan

mengenal fitur hill start assist

Kami ining mengajak Anda untuk mengenal fitur hill start assist yang mulai banyak dipasang pada beberapa kendaraan.

Meskipun mungkin dengan nama-nama yang berbeda pada setiap merk.

Tetapi sebelumnya kami ingin bercerita dulu awal mula dibuat fitur ini.

Kita sering kesusahan ketika mengemudi ditanjakan dalam kondisi macet. Kawatirnya, mobil akan mundur sendiri atau merosot. 

Dan hal ini tentunya sangat berbahaya untuk pengemudi dibelakannya. 

Kalau truk dan bus saja sering kita lihat kernetnya turun sambil membawa balok untuk mengganjal. Bagaimana untuk mobil penumpang ?

Untuk pengemudi yang cukup mahir, mereka akan memainkan rem tangan.

Dengan alasan ini, beberapa pabrikan membuat fitur anti merosot ditanjakan. Namanya hill start assist.

Apa itu Hill Start Assist ?

Pada prinsipnya Hill Start Assit (HSA) berfungsi untuk mencegah mobil tiba-tiba mundur pada saat start awal di jalan yang miring.

Pada merk lain disebut Auto Hold Function dan mungkin ada beberapa istilah lain.

Kira-kira bagaimana caranya bisa menahan kendaraan saat menanjak ?

Caranya adalah dengan di rem sesaat secara otomatis. Sesaat ketika kita memindahkan kaki dari pedal rem ke pedal gas. 

Mungkin hanya sekitar 2-3 detik. 

Setelah itu, rem juga akan dilepas secara otomatis.

Tentunya jika fitur ini diaktifkan. Karena memang ada beberapa pengemudi yang tidak terlalu suka dengan fitur ini sehingga memilih untuk mematikannya.

Fitur ini membantu pengemudi lebih nyaman dan aman, terutama untuk mobil yang menggunakan transmisi manual.

Kita tidak perlu kuatir mobil mundur dulu ketika macet-macetan di tanjakan.

Bagaimana fitur hill start assist bekerja?

Sebenarnya Hill Start Assist (HSA) atau Auto Hold menyatu dengan sistem Anti-lock Braking System (ABS). 

Atau boleh di bilang merupakan fitur tambahan dari ABS.

Hal ini semakin melengkapi teknologi pengereman selain Electronic Brake Distribution, Brake Assist, Traction Control dan Vehicle Stability Control.

Untuk menambahkan fitur ini, perlu adanya sensor tambahan pada ABS yaitu sensor yang mendeteksi mobil dalam keadaan miring.

Jadi ketika mobil berhenti di tanjakkan, pengemudi akan menahan rem terus menerus. Dan ketika hendak berjalan, pastinya kaki kanan akan dipindahkan ke pedal gas. 

Ketika mendeteksi ini, maka tekanan rem pada roda-roda akan tetap ditahan sekitar 2-3 detik oleh sistem ABS.

Pada mobil yang menggunakan transmisi manual, biasanya ditambahkan signal dari pedal kopling. Jadi jika posisi mobil miring, pedal kopling diinjak dan pedal rem dilepas maka hill start assist akan bekerja.









Posting Komentar untuk "Mengenal Fitur Hill Start Assist yang Mencegah Mobil Merosot di Tanjakan"